Salah satu hotel berbintang 3
yang akan memanjakan pengunjung dengan wisata outbound yang menegangkan adalah
D’Riam Riverside Resort Ciwidey.
Tentunya kita langsung bisa
membayangkan bagaimana udara yang terdapat pada sebuah tempat yang berlokasi di
ketinggian kurang lebih 2500 meter di atas permukaan laut. Apalagi tempat
tersebut berada di sela-sela hutan dan pepohonan bambu. Kesegaran dan
kenyamanan akan sangat kental terasa. Dan kelihatannya kita tidak membutuhkan
pendingan ruangan lagi. Walau memang tetap tersedia mana kala kita
membutuhkannya. Sensasi yang hanya akan anda temukan manakala menginap di Dream
Hotel – d’Riam Riverside Resort Ciwidey. Bayangkan diri anda sedang menikmati
kesunyian senja, sambil mendengarkan gemericik air sungai yang seakan menceritakan
perjalanan panjang kehidupan mereka, sambil melemparkan pandangan ke hutan
bambu. Semuanya itu tidak akan anda jumpai di tempat lain.
Sebuah Tempat Romantis Namun
Cocok Untuk Penggemar Adrenalin
Bagi anda yang sedang berwisata
dengan orang yang anda sayang, maka di hotel ini ada sebuah pohon yang disebut
dengan pohon cinta atau disebut juga dengan Love Tree. Sebuah pohon yang memang
khusus di hadirkan bagi para pasangan yang sedang terbuai lautan asmara. Namun
bila anda senang dengan berbagai tantangan anda bisa menikmati salah satu dari
beberapa wahana pemacu adrenalin yang ada di Dream Hotel – d’Riam Riverside
Resort Ciwidey ini. Seperti menyeberangi derasnya sungai dengan menggunakan
flying fox atau jika itu terasa kurang anda masih bisa melanjutkan petualangan
dengan melintas jembatan yang diberi nama Marine bridge.
Dari sisi penginapannya, hotel
ini memiliki sekitar 29 kamar, yang mana terbagi atas lima tipe ruangan, yang
beberapa tipe diantaranya langsung menghadap ke sungai. Para tamu pun
dimanjakan dengan fasilitas free internet, pelayanan kamar 24 jam, ruangan
keluarga, coffee shop, hingga kepada kolam renang, semuanya dapat anda temukan
pada Resort Ciwidey yang satu ini.
Resto yang disediakan mencakup 2
macam tempat dengan konsep dan bentuk yang berbeda, yang pertama seperti resto
umumnya dengan pelayanan yang modern dengan suasana dan pemandangan alam
terbuka disekitarnya. Dan yang kedua berbentuk Saung Lesehan dengan aneka
makanan pedesaan serta makanan khas sunda. Mau pilih yang mana?t entunya
tergantung selera anda masing masing.
Harga Sewa - Room and Rates
Terdapat 5 type kamar dengan
tarif yang berbeda seperti Rp.800.000 - Rp.900.000 untuk type dulexe, hingga
type d'riam Suite yang tarif permalamnya mencapai Rp.2.000.000,-.
Untuk mengetahui lebih lengkap
fasilitas dan tarif kamar d'Riam Hotel Ciwidey, bisa dilihat pada halaman
'Tarif Hotel D'Riam'
Lokasi dan Kontak
Alamat lengkap d’Riam Riverside
Resort berada di Jalan Soreang - Ciwidey Km 25, Kabupaten Bandung, Jawa Barat -
Indonesia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar